Image


Situs Resmi
Kelurahan Yafdas

Image

Kepala Kelurahan
ASUR RANDONGKIR, S.Sos

DIRGAHAYU KE-104 PEMERINTAHAN KABUPATEN BIAK NUMFOR

...

Sosialisasi Pemilu Serentak Tahun 2024

Penulis : Ronny Lolouan / Tanggal Berita : 17 Juli 2022

KBRN, Biak. Pemerintahan Kelurahan Yafdas, kabupaten Biak Numfor Papua, sebagai kelurahan sadar pemilu , yang telah di launching  sejak Maret lalu,  melaksakanakan sosialisasi, tahapan pemilihan dan pengawasan partisipative pemilihan umum serentak tahun 2024,  bagi warga masyarakat di kelurahan setempat, dengan menghadirkan pembicara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU)  dan Badan Pengawas Pemilu  Bawaslu (Bawaslu) .

Kepala Keluurahan Yafdas, Revelino David Randongkir. S.IP , dalam sambutannya mengatakan  sosialisasi bertujuan , memberi pemahaman bagi masyarakat,  terkait  tahapan dan pengawasan pelaksanaan pemilihan umum serentak yang akan dihelat pada 2024 mendatang,  sehingga  memiliki kesiapan,  mensukseskan momen nasional tersebut denga salah satu prasyarat  yakni memiliki e-KTP .

“Disisi lain agar melengkapi  dokumen kependudukanberupa Kartu Tanda Penduduk atau e-KTP, sehingga kita masayarakt Yafdas, terakomodir  dalam daftar pemilih tetap  pada pemilihan umuum 2024 mendatang” Demikian Kepala Kelurahan Yafdas distrik Samofa Kabupaten Biak Numfor  pada Jumat, (24/6/2022)

Menurut Kepala Kelurahan Yafdas, data penduduk pemilih sementara yang telah terakomodir baru kurang lebih 2.600 pemilih tetap dan dipastikan akan mengalami penambahan, karena proses pendataan sedang berjalan dan dipastikan rampung pada akhir tahun ini.

“Saya harap masyarakat dapat melaporkan kepada kami dipihak Kelurahan, jika data kependudukannya belum ada atau tidak valid untuk kami proses ke Disducapil ,.tegasnya .

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU)  kabupaten  Biak Numfor, Matias Jan Morin,S.PT, menyampaikan apresiasi kepada pemerintahan kelurahan Yafdas, yang proaktif mensosialisasikan berbagai tahapan pelaksanaan pemilihan umum 2024 bagi masyarakat Kelurahan Yafdas Biak Numfor .

“Kegiatan sosialisasi semacam ini,  hendaknya ditiru pemerintahan, baik ditingkat Distrik, Kelurahan dan Kampung lainnya di Biak Numfor, sehingga masyarakat dapat memahami dan ikut berpartisipasi mensukseskan pemilihan umum serentak 2024 mendatang,  mulai dari tahapan hingga hari H pencoblosan.

Pesta demokrasi pemilihan umum serentak yang akan berlangsung pada 2024 mendatang, diawali pemilihan presiden dan wakil presiden,  DPR RI,  DPD RI,  DPR Provinsi dan Kabupaten/kota  pada (14/2/2024) ,  dilanjutkan Gubernur, Walikota dan Kepala Daerah.

Sosialisasi berlangsung sehari,  di ikuti puluhan masyarakat di kelurahan Yafdas distrik Samofa kabupaten Biak Numfor .